Alhamdulillah di bulan Oktober 2016 KB – TK Islam ASA mengadakan kegiatan ASA berbagi, dalam rangka mengenalkan bagaimana cara berbagi dan berempati terhadap orang lain.
Anak – anak antusias mengikuti kegiatan ini, anak KB semangat mengunjungi panti asuhan Mizan Amanah Narogong, mereka berkenalan dengan teman – teman yang tinggal di sana lalu saling berbagi cerita, menyanyi dan berdo’a bersama. Kakak TK A mengunjungi panti asuhan Thoriqul Jannah dan kakak TK B berkunjung ke Yayasan Galuh mereka senang sekali bisa berbagi dengan teman – teman.
( BY : Ms. Titi Rosnasari )