JELANG MASA PUBER
Acara Jelang Masa Puber (JMP) dengan tema All About Puberty telah dilaksanakan pada hari Rabu 20 Januari 2016. Peserta JMP adalah siswa kelas 4-6 SD ASA yang berjumlah 85 orang. Acara dimulai pada pukul 13.30 di ruang kelas 2A-B dengan pembicara Ibu Yeni Cerahmawarty, S.Pd. Bertindak sebagai MC adalah Miss Rury (wali kelas 6).
Ibu Yeni menyampaikan materi tentang pubertas, antara lain tentang ciri-ciri pubertas yang terjadi pada anak laki-laki dan perempuan. Siswa belajar tentang perubahan-perubahan yang dialami seseorang saat menuju dewasa, baik perubahan fisik maupun perubahan psikis. adapun perubahan fisik pada anak laki-laki ditandai dengan mulai tumbuhnya Jakun , dada tampak lebih bidang, tumbuhnya rambut di daerah kemaluan maupun ketiak, suara menjadi lebih besar dan berat, mulai muncul jerawat dan lain-lain. Perubahan pada anak perempuan diantaranya adalah payudara mulai tumbuh membesar, pinggul mulai membesar dan melebar, datangnya haid (menstruasi) dan akan terjadi setiap bulan. Materi disampaikan oleh pembicara dengan menampilkan video lucu yang membuat anak-anak menjadi senang dan tidak merasa bosan. pada sesi tanya jawab siswa kelas 6 bertanya tentang tata cara mandi wajib yang kemudian dijawab dan dijelaskan oleh Ibu Yeni.
Di sela-sela materi ibu yeni memberikan ice breaking tepuk naik delman, dimana siswa mengikuti gerakan tepuk yang dicontohkan ibu Yeni dengan iringan lagu naik delman. Ada juga ice breaking tangkap badak, dimana setiap siswa berusaha menangkap jari telunjuk temannya jika mendengar kata badak.
Ibu Yeni juga menjelaskan tentang bahaya pornografi. Siswa diajarkan bahwa pornografi dapat merusak otak. Otak orang yang kecanduan pronografi sama rusaknya dengan otak manusia yang kecelakaan parah. Pornografi disebut juga narkolema atau narkoba lewat mata.
Di akhir materi ibu yeni berpesan agar siswa-siswi ASA untuk menjaga otak dan menjauhi pornografi agar dapat menggapai cita-cita.